Jumat, 05 Agustus 2011

Cara Cepat Mengatur titik Koordinat dalam Autocad


Menggunakan system koordinat.
Dikehidupan sehari - hari kita sering mendengar istilah koordinat,misalnya ada berita pesawat jatuh dan belum di ketemukan sampai sekarang,diperkirakan jatuh pada titik koordinat 40 atau letak bumi kita yang berada pada koordinat sekian dan masih banyak lagi kata koordinat itu kita dengar.
jadi pertanyaanya : apa yang disebut koordinat dan apa kaitan koordinat dengan autocad..?
Di dalam menggambar suatu benda kita banyak sering menemukan garis diagonal ataupun garis yang mempunyai sudut ( angle ) tertentu,untuk membuat garis tersebut diperlukan suatu rumus atau ketentuan yg disebut koordinat.


Macam – macam cara penghitungan koordinat sbb :
o   Koordinat Absolut
Menggambar menggunakan koordinat absolute ini maka kita akan bekerja pada titik sumbu X, Y dan Z. system sumbu Cartesian menjadi acuan penggunaan system koordinat ini.
o   Koordinat Relative
Pada system koordinat ini hanya perlu memasukan nilai panjang dan lebar tanpa perlu memasukan nilai sudut atau titik koordinatya.
Rumusnya = @X,Y
X= nilai yang sejajar sumbu X ( horizontal )
                     Y= nilai yang sejajar dengan sumbu Y ( vertical )
o   Koordinat polar
System ini dipakai untuk membuat objek berdasarkan posisi titik koordinat XY dan sudut tertentu.
Rumusnya = K<S
                     K= nilai koordinat objek
                     <= notasi sudut
                     S= besar sudut
Acuan dasar koordinat polar adalah lingkaran dengan pola :
Perputaran sudut searah jarum jam ( counterwise )
Perputaran sudut berlawanan arah jarum jam ( clock counterwise )

jangan pernah lupakan tentang koordinat ya...apapun bentuk garisnya akan selalu menggunakan koordinat..
 = selamat mencoba =


Tidak ada komentar:

Posting Komentar